Sebanyak 43 wartawan dari Jakarta dan daerah diajak TNI AU kunjungi markas penerbang tempurnya, di Pangkalan Udara (Lanud) Iswahjudi, di Maospati, Mag
Para wartawan mendapat penjelasan di markas penerbang tempur TNI AU |
Menggunakan pesawat Hercules dari Skadron 32 bernomor 1328, para wartawan berangkat dari Lanud Halim PK pagi hari, dipimpin langsung Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau) Marsekal Pertama TNI Agung Sasongkojati.
Setelah sekitar satu setengah jam perjalanan, mendarat lah rombongan wartawan di rumahnya penerbang tempur TNI AU, yang disambut oleh Komandan Lanud Iswahyudi Marsekal Pertama TNI Wastum beserta jajarannya. Lanud yang telah ada sejak 1939 dan didirikan oleh Angkatan Udara Kolonial Belanda ini, memang memiliki landas pacu cukup panjang hingga 3000 meter.
Langit di sekitar Lanud Iswahjudi juga sangat strategis bagi para prajurit dirgantara ini melakukan berbagai aksinya saat latihan, karena kawasan udara di sekitarnya cukup aman dan terlintas jalur penerbangan sipil (komersial).
Tantangan Hadirnya Bandara Kediri
Suasana bengkel di Skadron Teknik Lanud Iswahjudi |
Salah satu paparan menarik dari Komandan Wing Udara 3 Lanud Iswahjudi, Kolonel Pnb I Gusti Made Yoga Ambara adalah terkait akan beroperasinya Bandara baru di Kediri, Jatim. Masalahnya, ruang udara di atas Kediri termasuk kawasan latihan para penerbang tempur dari Lanud Iswahjudi.
“Ini masih dalam pembahasan kami dengan Kementerian Perhubungan,” ujar Kadispenau Marsma TNI Agung. Bagaimanapun juga, peran TNI AU dengan kehadiran Lanud Iswahjudi pun sangat penting, karena menyangkut perannya menjaga kedaulatan udara nasional.
Lanud Tipe A Paling Strategis
Kadispenau Marsma TNI Agung |
Lanud yang tepatnya berada di kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan, hanya berjarak sekitar 10 kilometer dari kota Madiun. Dulunya, Lanud ini lebih dikenal dengan sebutan Maospati, lalu pada 1960 namanya menjadi Iswahyudi.
Kini, di Lanud ini diisi tiga Skadron Udara Tempur, yakni Skadron Udara 3, Skadron Udara 14 dan Skadron Udara 15 (di dalamnya ada pesawat tempur F16 dengan berbagai varian dan T50i Golden Eagle).
Para wartawan disamping diajak melihat dari dekat ke Hanggar Skadron 15 dan Skadron Teknik, juga mengelilingi are Lanud Iswahjudi keesokan harinya, yang dilanjutkan dengan mengunjungi Lanud Adisucipto di Yogyakarta (abri).
Foto: abri