Hari kelima penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, Komandan Lanud Husein Sastranegara Kolonel Pnb Ali Gusman bersama Ka
Proses vaksinasi di lingkungan Bandara Husein Sastranegara berjalan lancer |
Kegiatan yang hampir sama dengan pengawasan tersebut, rutin diadakan oleh Satgas Covid-19, Satuan Polisi Militer, Hanlan dan Intelijen Lanud Husein Sastranegara, sebagai upaya guna menekan penyebaran Covid-19. “ Selain itu juga untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan, baik di Bandara Husein Sastranegara maupun di Kota Bandung,” jelas Danlanud.
Danlanud secara rutin sidak penerapan PPKM darurat dan vaksinasi |
Danlanud mengharapkan masyarakat mematuhi aturan PPKM Darurat. Sementara Kasibinpotdirga Kapten Tek Budio sebagai pelaksana patroli menambahkan, pihaknya telah memberi sanksi mulai teguran ,peringatan sampai aksi sosial bagi pemilik usaha maupun masyarakat yang melanggar protokol kesehatan dan aturan PPKM Darurat.
Di Klinik Pratama Terpadu Husein Sastranegara, program vaksinasi bagi warga sekitar bandara dan umum terus berjalan guna terbentuk herd immunity dan menekan jumlah kasus positif Covid-19, khususnya di kota Bandung. “Mari kita sukseskan program serbuan Vaksinasi ini demi menyelamatkan negara kita dari pandemi Covid-19,” tambah Danlanud.
Rangkaian kegiatan vaksinasi ini dijalani dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku seperti memakaimasker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas (dh).