Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa (kiri) sambut Panglima Angkatan Darat Brasil General Edson Leal Pujol Jakarta ( IndonesiaMandiri )...
Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa (kiri) sambut Panglima Angkatan Darat Brasil General Edson Leal Pujol |
Jakarta (IndonesiaMandiri) - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa dan Panglima Angkatan Darat Brasil General Edson Leal Pujol, sepakat untuk melanjutkan, meningkatkan kerja sama bilateral militer kedua negara.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Candra Wijaya, dalam rilisnya di Mabesad, Jakarta (25/7).
Kedatangan Panglima AD Brasil kali ini merupakan kunjungan kehormatan balasan, dimana sebelumnya Kasad (Jenderal TNI Mulyono) ke Brasil di April 2018. Ini Itu menunjukkan keeratan hubungan kemitraan antara Brasil dan Indonesia selama ini. “Dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh persahabatan itu, Kasad mengucapkan selamat atas pengangkatan General Edson Leal Pujol sebagai Panglima Angkatan Darat Brasil yang baru," tegasnya.
Sejumlah kesepakatan ditandatangani oleh pimpinan militer kedua negara ini. “Seperti pengadaan, pemeliharaan, dan suku cadang MLRS Astros MK 6 buatan Brasil serta rencana penambahannya.
Pada 2020 mendatang direncanakan pelaksanaan Army to Army Staff Talks.
Juga kerja sama bidang pendidikan, yaitu pelatihan bahasa Portugis di Pusdikpengmilum di Kodiklatad, serta pendidikan lanjutan Perwira Korps Artileri di Indonesia dan Brasil," tegas Candra.
“Juga dilaksanakan pendidikan setingkat Seskoad di Brasil dan kursus sistem operasi rudal, taktik perang hutan, dan operasi Siber di Brasil,” jelasnya. Komitmen kerja sama TNI AD yang dibangun tak hanya terbatas pada hubungan bilateral saja, namun di forum-forum internasional (ma).
x