Produksi kereta INKA tembus pasar dunia Surabaya (IndonesiaMandiri) - PT Industri Kereta Api/INKA terus tunjukkan prestasi dan kinerja...
Produksi kereta INKA tembus pasar dunia |
Surabaya (IndonesiaMandiri) - PT Industri Kereta Api/INKA terus tunjukkan prestasi dan kinerjanya secara positif. Di lembaran awal 2019. Baru saja sebanyak 15 gerbong kereta produk dalam negeri dari INKA ini, dikirim ke Bangladesh (20/1).
Menurut Budi Noviantoro Direktur Utama INKA, Pengiriman kereta ke Bangladesh ini merupakan kontrak ketiga yang diterima perseroan dari negara dari totalnya sebanyak 250 gerbong.
Saat proses pengiriman gerbong di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, yang disaksikan langsung Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, disebutkan juga bahwa produksi INKA kini sudah mencapai 80 persen dari Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN). Ini prestasi yang sangat membanggakan sebagai produksi anak bangsa.
Bidikan pasar internasional lainnya yang sedang menanti adalah ke Sri Lanka, Filipina, Malaysia, Thailand, Pakistan, Zambia, Mesir dan Nigeria. Tentunya, untuk kebutuhan pasar dalam negeri juga terus digarap oleh INKA (ma).
Foto: abri